Senin, 07 Mei 2012

kanker darah

kanker darah

Leukemia (kanker darah) adalah keganasan yang terjadi pada sel-sel darah. Istilah leukemia mencakup keganasan yang terjadi pada sel-sel darah putih, sel-sel darah merah (erythroleukemia) ataupun pada elemen lainnya pada darah ataupun sum-sum tulang belakang. 

Keganasan dimulai ketika terjadi pertumbuhan sel darah (putih) secara abnormal (sel blast atau sel muda) dimana pada waktunya, mereka mungkin mendesak sel-sel darah putih, sel-sel darah merah, dan platelet-platelet yang normal. Ini membuat darah berat untuk melakukan pekerjaannya. 

Untuk memahami leukemia, kita perlu memahami bagaimana proses terbentuknya sel-sel darah yang normal. 

Gejala

Seperti semua sel-sel darah, sel-sel leukemia mengalir ke seluruh tubuh. Gejala leukemia tergantung pada jumlah sel-sel leukemia dan di mana sel-sel ini menumpuk dalam tubuh.

Orang-orang dengan leukemia kronis mungkin tidak memiliki gejala. Orang-orang dengan leukemia akut biasanya pergi ke dokter mereka karena mereka merasa sakit. Jika otak dipengaruhi, mereka mungkin sakit kepala, muntah, kebingungan, kehilangan kontrol otot, atau kejang. Leukemia juga dapat mempengaruhi bagian lain dari tubuh seperti saluran pencernaan, ginjal, paru-paru, jantung, ataupun testis.

Gejala umum dari leukemia kronis atau akut bisa meliputi:

Pembengkakan kelenjar getah bening (di leher atau ketiak) yang biasanya tidak sakit Demam atau berkeringat di malam hari Sering infeksi Merasa lemah atau lelah Pendarahan dan mudah memar (gusi berdarah, bercak keunguan di kulit, atau bintik-bintik merah kecil di bawah kulit) Pembengkakan atau rasa tidak nyaman di perut (karena hati/pancreas bengkak) Berat badan turun drastic tanpa sebab jelasNyeri pada tulang atau sendi 

Jika Anda menemukan gejala-gejala ini, pastikan segera berkonsultasi dengan dokter Anda agar dapat didiagnosa dan diobati sedini mungkin. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar